Minggu, 09 Juli 2023

Buat Jurnal


Menggunting kertas, mengumpulkan foto, gambar, bunga, kaligrafi, apapun itu, lalu menempelkan nya kembali pada kertas dan buku yang lain.
Membaca informasi, melewatkannya, lalu menyalin informasi yang lain dalam sebuah catatan.

 


Well inilah yang kulakukan, aku tak tau apa gunanya, apa manfaatnya, aku  hanya melakukannya karna aku menyukainya.

Sebut itu Hobby atau kesenangan, terserah apalah itu namanya, tak bisa kudeskripsikan.

Di Instagram, aku pernah temukan yang serupa. Mereka menambahkan puisi di antara tempelan dan sobekan kertas itu.

Poetri, or Jurnal, Or Diary. Ya semacam itu.

Ketertarikanku muncul secara alami dari dalam diri ketika menyaksikan yang semacam itu.

 

Dimanakah bisa kutemukan yang manis semacam itu ?
Adakah pendidikan khusus yang mengajarkan ilmu semacam itu?

Ataukah ini hanya sebuah hal tidak penting yang tidak layak dikembangkan. Just Hoby, right !

 

Tapi aku percaya, apapun itu, di dunia ini, tak ada yang sia-sia. Tuhan menciptakan segalanya dengan maksud dan tujuan.

Karna tak ada yang terlahir dan tercipta tanpa makna. Titik

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar